Tanaman air ini menjadi pilihan karena dinilai memiliki estetika keindahan. Bukan hanya bisa membantu melembutkan akuarium namun juga menambah nuansa alami pada desain anda. Tanaman air ini tersedia dalam berbagai macam bentuk, warna dan juga kebiasaan pertumbuhan tersendiri. Pada umumnya moss ini mudah sekali dalam penyebarannya sehingga sangat cocok sekali untuk aquascaper dari berbagai tingkat pengalamannya. Jadi tunggu apa lagi, hiasilah akuarium anda dengan keindahan moss ini.
Tips penting supaya bisa mendapatkan pertumbuhan moss yang maksimal
Dari berbagai jenis moss yang sudah tersedia ini tentunya anda juga perlu tahu bagaimana caranya dalam merawatnya supaya bisa mendapatkan pertumbuhan moss yang maksimal. Tips terbaik dapatkan pertumbuhan moss yang maksimal,diantaranya:
1. Letakkan moss ditempat yang terkena cahaya.
Meskipun tumbuhan ini tetap bisa bertahan ditempat yang kurang cahayanya namun pertumbuhannya akan lambat bahkan tumbuh kurus. Jadi jika anda memberikan cahaya semakin banyak maka moss pun akan semakin rimbun dan juga lebih cepat pertumbuhannya.
2. Bersihkan moss dengan berkala.
Jika moss tidak segera anda bersihkan dengan berkala tentunya bisa memicu pertumbuhan alga jahat. Lebih baik pergunakan jari anda saat membuka lembaran moss ketika sedang mengganti air akuarium. Selain itu sebaiknya anda kocok keluar setiap kali ada kotoran yang menempel pada moss. Pastikan anda sudah menghilangkan kotoran sebanyak mungkin.
3. Tumbuh baik dengan menempel.
Moss ini memang bisa menempel hamper kesemua hal dengan adanya serat akar yang terbilang kuat. Akan tetapi jika anda ingin menempelkan lumut ini tempat yang baik tentu saja tetap pada batu maupun kayu. Anda hanya perlu mengikatnya menggunakan benang pada obyek yang bakalan ditumbuhi oleh moss.
4. Perlu dipangkas agar tumbuh baik.
Memang terasa sayang sekali jika harus dipangkas, namun anda jangan khawatir sebab moss ini nantinya akan tumbuh lebih tebal dan juga lebih lengkap. Sedikit tips terbaik saat anda melakukan pemangkasan yaitu anda perlu membersihkan sisa potongan dari moss dari yang besar hingga potongan yang kecil sekalipun. Hal ini dikarenakan jika potongan yang kecil tidak anda bersihkan maka bisa menempel pada bagian akuarium yang lainnya.
5. Hindarilah alga.
Memang bukan hal yang mudah bisa membersihkan semua jenis alga dari moss. Padahal seringkali pertumbuhan lumut ini juga disertai dengan pertumbuhan alga yang sulit untuk dibersihkan. Sebaiknya jaga selalu kebersihannya supaya bisa terhindar dari alga.
Dengan memperhatikan berbagai tips diatas pastinya pertumbuhan dari moss pun bisa tumbuh lebih maksimal lagi. Dengan begitu keindahan dari tanaman air ini bisa anda nikmati didalam akuarium anda. Jadi jangan khawatir lagi dengan cara perawatannya jika anda ingin memiliki tumbuhan yang satu ini. Jika anda melalukan perawatan dengan benar tentunya hasilnya pun juga akan lebih menarik lagi.